belajar coding

Mau Belajar Coding? 9 Situs Ini Wajib Anda Kunjungi Sekarang Juga

CODING Merupakan aktivitas yang dilakukan oleh para programmer untuk menerjemahkan logika kedalam bentuk kode dengan menggunakan bahasa pemrograman agar membentuk suatu program yang bisa dipakai.

Dengan mempelajari coding, anda akan mendapatkan lebih banyak keuntungan di jaman millenial sekarang ini, apalagi kalau anda kuliah di bidang IT seperti jurusan Teknik Informatika, Sistem Informasi, Ilmu Komputer, Teknik Komputer & Jaringan, maka mau tidak mau, anda harus mengenal dan mempelajari keahlian tersebut.

Di Google banyak sekali artikel yang tersedia untuk anda yang ingin mendalami keahlian ini, anda bisa mengetik kata kunci “belajar bahasa pemrograman” maka anda akan menemukan banyak sekali deretan judul yang tersedia untuk anda kunjungi.

Rekomendasi website untuk Belajar Coding?

Seperti judul yang tertera di atas dari artikel ini, penulis akan memberikan rekomendasi beberapa website untuk anda yang ingin belajar coding yang di jamin bisa membuat anda paham bagaimana menulis sebuah kode program yang benar secara kompleks.

1. W3Schools

Khusus buat anda yang masih pemula dalam coding bahasa pemrograman maupun yang sudah di tingkat menengah, situs luar negeri ini mungkin sangat cocok buat anda. Banyak materi yang di sediakan dalam website tersebut.

Tetapi W3Schools lebih berfokus ke materi pengembangan website atau biasa di sebut dengna istilah kerennya yaitu Web Developer. Materi yang di sediakan juga sangat tersusun dengan rapi.

Yang mungkin anda sukai di W3Schools adalah, anda langsung bisa menjalankan kode program yang telah anda ketik dengan menekan tombol RUN. Karena website dari luar negeri, maka mau tidak mau anda harus paham minimal sedikit mengenai bahasa inggris.

2. CodeAcademy

Hampir sama dengan W3Schools, Code Academy juga lebih berfokus ke materi pengembangan website atau web developer tetapi bedanya, di Code Academy Upgrade To Pro yang di manah anda harus mengeluarkan uang terlebih dahulu untuk belajar coding.

Karena website ini buatan luar negeri, maka anda wajib membayar dengan dollar, untuk masalah harga, harganya memiliki 3 kategori, ada yang perbulan dengan biaya $19,99, 6 Bulan dengan biaya $17,99, dan juga Tahunan dengan biaya 15,99.

3. CodePolitan

CodePolitan merupakan website lokal buatan negeri yang lebih fokus membahas edukasi dan informasi mengenai perkembangan teknologi dan tentunya juga edukasi tentang coding bahasa pemrograman.

Banyak materi yang tersedia dalam website tersebut seperti Pembuatan Website, Aplikasi Mobile, Aplikasi Desktop, dan bahkan materi mengenai Machine Learning seperti proses merancang robot pintar.

4. Dicoding

Hampir sama dengan website yang pertama, dicoding juga memberikan edukasi tentang bahasa pemrograman, tetapi tidak semua materi yang di sediakan pada webiste dicoding gratis, anda harus terlebih dahulu melakukan Upgrade dan mekalukan validasi menggunakan Dicoding Point untuk mengakses materi tersebut.

Selain menyediakan materi tentang bahasa pemrograman, Dicoding juga memiliki fitur Challenge, dimana dalam fitur ini, anda bisa berkompetisi di bidang pemrograman untuk mendapatkan Reward berupa Points dan XP.

Keuntungan dengan memiliki Points yang banyak, anda bisa menukarkannya dengan hadiah yang sudah tertera dalam website tersebut, seperti Smarpthone, Laptop, Komputer Gaming, dan masih banyak lagi.

5. Sekolah Koding

Bagi anda yang ingin mempelajari coding dengan materi berbahan video, maka Sekolah Koding cocok bagi anda. Website yang di miliki oleh Hilman Ramadhan ini mempunyai materi yang cukup lengkap dengan video dan di lengkapi voice suara yang cukup adem di dengar.

Selain materi free yang tersedia, materi premium juga tersedia di sekolah koding, jika anda ingin mendapatkan materi premium berupa video, maka anda harus merogoh kocek terlebih dahulu, tapi jangan khawatir, harganya bersahabat kok.

6. Petani Kode

Website ini juga sangat direkomendasikan bagi anda yang ingin belajar coding, materi yang di sampaikan juga lebih kompleks dan mudah di cerna dengan baik, khususnya bagi anda yang pemula dalam bidang ini.

Terdapat banyak materi seperti, pemrograman mobile, website, bahkan materi tentang jaringan dan linux juga tersedia di website tersebut. Selain artikel pemrograman, Petani Kode juga menyediakan loker programmer atau remote jobs jika anda ingin bekerja di bidang pemrograman.

7. DuniaIlkom

Mas Andre merupakan pemilik website Duniailkom, yang dimana website ini memiliki berbagai macam tutorial yang berfokus pada pengembangan website. Selain tutorial gratis yang tersedia, DuniaIlkom juga memiliki buku bagi anda yang suka belajar menggunakan buku.

Anda dapat merogoh kocek satu buku dengan harga Rp. 50.000, dan untuk sementara ini, Mas Andre hanya memiliki 7 Buku yang membahas tentang HTML, CSS, MYSQL, Javascript, Bootstrap, dan Pascal.

8. Nyekrip

Hampir sama dengan DuniailKom, website Nyekrip juga memberikan tutorial dan Tips & Trik untuk belajar coding di bidang website. Website yang berdiri pada tahun 2014 lalu ini memiliki konten yang cukup dapat di mengerti oleh pemula yang baru terjun di dunia pemrograman.

Selain konten tentang coding, Nyekrip juga menyediakan konten untuk mempercepat loading website untuk keperluan SEO (Search Engine Optimization) dan konten membuat website dengan menggunakan CMS WordPress.

9. DaengWeb

Daeng Web merupakan media pembelajaran yang berasal dari daerah Makassar yang lebih memfokusi materi di bidang website. Materi yang di sediakan pun juga lumayan lengkap dan cocok bagi anda yang ingin belajar coding mulai dari Nol.

Selain itu, bahasa yang digunakan oleh penulis Daeng Web juga lumayan bagus bagi anda yang ingin belajar, pokoknya anda akan lebih cepat paham apabila anda belajar coding di website ini.

AKHIR KATA

Itulah beberapa website yang penulis rekomendasikan buat anda yang ingin mempelajari coding bahasa pemrograman. Yang perlu anda tahu, keahlian coding sangat di butuhkan di era milennial sekarang ini, khususnya perusahan atau StartUp yang baru muncul.

Apabila anda mahir dalam coding bahasa pemrograman, maka anda akan lebih mudah mendapatkan pekerjaan dan menghasilkan uang yang banyak. Bukan anda yang akan mencari pekerjaan, tetapi perusahaan yang mencari anda.

About the Author: Juliarman Umar

My name is Juliarman, but my friends call me Arman. I was born in Watampone, July 3th 1996. My passion is studying technology and digital business. My main profession is a web developer & mobile developer, and this blog is just a sideline to fill my spare time while sharing knowledge. Hope it is useful :-)

You May Also Like