download video tiktok tanpa watermark

Download Video TikTok Tanpa Watermark, Mudah dan Gratis!

Pengguna TikTok di Indonesia melejit sejak tahun lalu, apakah kamu juga salah satunya? Content creator berlomba-lomba menghasilkan video sesuai dengan bidang minat mereka. Saat kamu melihat konten yang menarik, ada saatnya kamu ingin mengunduhnya. Namun hasil unduhan video langsung dari TikTok disertai dengan watermark. Nah, berikut cara download video TikTok tanpa watermark, nggak perlu aplikasi juga lho.

Cara Mendapatkan Link Video di TikTok

Untuk mengunduh video dari TikTok, kamu harus memiliki link dari video yang akan kamu unduh. Berikut caranya.

  • Setelah berselancar di TikTok, tentukan video mana yang ingin kamu unduh tanpa watermark.
  • Kemudian klik lambang share yang terletak di bawah tombol komentar, letaknya pada bagian sebelah kanan layar HP kamu.
  • Setelahnya, muncul kotak dialog “Send to” yang berisi akun TikTok orang lain hingga lambang media sosial. Klik “Copy link” yang berada di baris kedua agar kamu mendapatkan link dari video tersebut.

Saat ini, kamu sudah memiliki link video nya dan lanjutkan cara di bawah agar bisa download video TikTok tanpa watermark.

Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark

Terdapat banyak cara mengunduh video TikTok, baik dengan aplikasi maupun online di situs web. Cara berikut merupakan cara tanpa aplikasi sehingga sangat mudah dan cepat. Situs web ini juga gratis lho.

1. Savefrom.net

Download video TikTok tanpa watermark bisa menggunakan savefrom.net. Mungkin kamu sudah tidak asing dengan situs web yang satu ini. Sebab memang SaveFrom merupakan situs web yang bisa kamu gunakan untuk mengunduh video dari berbagai macam media sosial seperti Youtube, Instagram, dan tentunya TikTok. Berikut cara mengunduh video TikTok.

  • Pertama, ketik savefrom.net pada kolom URL di browser mu lalu tekan enter.
  • Setelah menunggu beberapa saat, maka kamu akan muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini. Klik kolom link dan tekan tombol CTRL+V pada keyboard komputer mu agar link yang sudah kamu tercopy di situ.
  • Kemudian klik tombol “Download” yang berada di sebelah kolom link dan tunggu beberapa detik.
  • Selanjutnya akan muncul tampilan seperti pada gambar di bawah ini, ada dua tombol penting. Di sebelah kanan tulisan “Download” ada tanda panah ke arah bawah, klik tanda tersebut dan pilih jenis file video yang ingin kamu gunakan.
  • Jika sudah, kamu bisa klik “Download” dan download video TikTok tanpa watermark selesai.

2. Download Video TikTok Tanpa Watermark Pakai Snaptik.app

Berikutnya ada situs web Snaptik.app yang bisa kamu andalkan untuk mendapatkan hasil video TikTok berkualitas HD. Caranya tidak kalah mudah dengan savefrom.net.

  • Buka situs web snaptik.app pada browser di komputer.
  • Kemudian akan muncul tampilan Snaptik seperti pada gambar di bawah. Klik kolom “Tempelkan Tautan TikTok di sini” dan tekan tombol CTRL+V.
  • Setelahnya, klik tombol “Download” berwarna hijau yang ada di sebelah kanan kolom link dan tunggu beberapa saat.

3. SssTik.io/id

Tidak hanya dua situs web di atas, kamu juga bisa download video TikTok tanpa watermark menggunakan SssTik. Berikut Langkah-langkahnya.

  • Tulis ssstik.io/id pada kolom URL di browser dan tekan enter, lalu akan muncul tampilan seperti di bawah ini.
  • Sama seperti cara pada situs web sebelumnya, kamu hanya perlu klik kolom link lalu tekan tombol CRTL+V.
  • Ketika link sudah tercopy di kolom tersebut, klik tombol “Download” berwarna biru.
  • Sesaat kemudian, akan muncul kotak dialog seperti di bawah ini. Kamu bisa klik tombol “Tanpa tanda air” maupun “Tanpa tanda air [2]”. Video akan terunduh setelah kamu klik salah satu tombolnya.

4. Tikmate.online

Download video TikTok tanpa watermark menggunakan tikmate.online bukanlah ide yang buruk. Caranya tidak kalah sederhana dengan situs web lain. Berikut caranya.

  • Buka situs web tikmate.online dan kamu akan menemukan tampilan situs yang tidak jauh berbeda dengan tiga situs web lain di atas.
  • Klik kolom link dan tekan CTRL+V atau kamu bisa langsung tekan tulisan “Paste”, maka link video akan tercopy di kolom tersebut.
download video tanpa watermark menggunakan Tikmate.online
  • Setelah itu, klik “Download” dan dengan segera akan muncul tampilan seperti di bawah ini.
  • Kamu bisa tekan tombol “Download Server 01 (Tikmate)” atau tombol bawahnya, sama saja.
 cara download video tanpa watermark menggunakan Tikmate.online
  • Video TikTok akan segera terunduh, jika masih belum silahkan ulangi dari Langkah nomor satu.

5. Musicallydown.com

Selanjutnya ada musicallydown.com. Berikut Langkah download video TikTok tanpa watermark menggunakan situs ini.

  • Pastikan sebelumnya kamu telah memiliki link video yang akan kamu unduh lalu buka situs musicallydown.com di browser.
  • Klik kolom link yang ada di atas tulisan “Unduh” lalu tekan tombol CTRL+V.
  • Kemudian klik tombol “Unduh” dan kamu akan melihat tampilan seperti di bawah ini.
  • Bebas pilih tombol unduh yang mana saja, jika satu tombol gagal berfungsi, kamu bisa memilih tombol yang lain. Video akan segera terunduh setelah kamu klik salah satu tombol tersebut.
cara download video tiktok menggunakan Musicallydown

Siap Download Video TikTok Tanpa Watermark Sekarang Juga?

Demikian cara download video TikTok tanpa watermark, tanpa aplikasi dan gratis. Antara satu situs web dengan situs web yang lain memiliki Langkah yang hampir sama. Masing-masing situs web juga menghasilkan unduhan video dengan kualitas.

Beberapa website diatas juga bisa kamu gunakan untuk download video dari youtube dan download video dari instagram dengan cara menyalin url videonya.

Jika ada situs web yang sedang mengalami downtime, kamu bisa memilih situs web lainnya. Perlu kamu ingat, apabila kamu melakukan reupload video orang lain tanpa watermark, tetap berikan credit yang bisa kamu tulis di kolom deskripsi atau caption ya.

About the Author: Juliarman Umar

My name is Juliarman, but my friends call me Arman. I was born in Watampone, July 3th 1996. My passion is studying technology and digital business. My main profession is a web developer & mobile developer, and this blog is just a sideline to fill my spare time while sharing knowledge. Hope it is useful :-)

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *