membuat judul artikel yang menarik

5 Cara Unik Membuat Judul Artikel Yang Menarik Untuk Website

Membuat Judul Artikel Yang Menarik – Salah satu pondasi yang sangat penting untuk mendongkrak reputasi suatu website yang tak lain lagi adalah kualitas artikel. Kualitas artikel memang merupakan faktor yang sangat penting dalam perkembangan suatu website.

Tetapi yang jadi pertanyaan adalah, apa penyebab yang bisa mendorong anda untuk membaca artikel tersebut? Misalnya ketika anda mengetikkan suatu kata kunci di pencarian Google dan menekan tombol search, apa yang anda lihat terlebih dahulu?

Yap, Jawabannya adalah JUDUL

Akan ada banyak judul yang muncul ketika kita mengetikkan suatu kata kunci di mesin pencari Google yang tertata secara rapi. Mungkin anda tidak akan membuka artikel dari judul tersebut begitu saja, anda akan memilih yang memang membuat anda penasaran dari judul tersebut.

[irp posts=”317″ name=”6 Bisnis yang Cocok Untuk Mahasiswa. Mahasiswa Wajib Baca!”]

Mungkin dari sini anda sudah paham, apa faktor terpenting selain artikel yang berkualitas, yah, judul yang menarik dan mengundang rasa penasaran bagi para pembaca. sebaik apapun peringkat artikel kita di google search tanpa optimasi judul, anda akan kehilangan sebagian pembaca anda.

Berikut ini adalah beberapa cara unik yang bisa anda praktekkan untuk membuat judul yang menarik dan di jamin akan mendatangkan ribuan hingga ratusan ribu pengunjung.

Membuat Judul Artikel Yang Menarik

1. Modifikasi Judul Website Orang Lain

Cara yang pertama ini sering saya lakukan, bahkan rata-rata artikel yang telah saya terbitkan menggunakan teknik ini untuk membuat judul.

Maksud dari modifikasi judul website orang lain yaitu, anda mengumpulkan beberapa judul artikel milik website orang lain, dan selanjutnya anda modifikasi daftar judul tersebut yang telah anda kumpulkan.

Untuk lebih jelasnya saya telah mengumpulkan beberapa judul artikel website milik orang lain yang akan kita praktekkan.

JUDUL WEBSITE ORANG LAIN

– Cara Mengontrol Chat Anggota Grup WhatsApp dengan Mudah
– 3 Situs Mengajar Online Terbaik untuk Menghasilkan Uang bagi Pengajar Freelance
– Mendapatkan Uang Dari Hobi Rahasia Mendapatkan Uang Dari Hobi Yang Belum Banyak Orang Tahu

Dan selanjutnya, judul artikel di bawah ini merupakan judul yang telah saya modifikasi.

JUDUL WEBSITE YG TELAH DI MODIFIKASI

– Cara Mengontrol Kegiatan Menulis Artikel Blog dengan Mudah
– 3 Bisnis Terbaik untuk Menghasilkan Uang Bagi Mahasiswa
– Rahasia Mendapatkan Visitor Yang Belum Banyak Orang Tahu

Bagaimana, sangat gampang bukan mendapatkan dan membuat judul artikel yang menarik menggunakan teknik modifikasi judul artikel website orang lain. Tetapi, anda juga harus lebih kreatif dalam memodifikasi judul yang telah anda kumpulkan.

2. Gunakan Angka

Sekarang ini, banyak sekali yang menggunakan jenis artikel angka atau dalam bahasa inggris yaitu jenis artikel listicle untuk membuat judul artikel yang menarik, bahkan kreator channel youtube pun banyak sekali yang menggunakannya.

Untuk lebih jelasnya, anda pastinya sudah pernah menonton On The Spot kan di Tv Trans7, Yap, program tersebut juga menggunakan teknik ini untuk membuat judul video yang menarik seperti, “7 Pesawat Terbesar Yang Ada Di Asia

Berikut ini adalah statistik grafik jenis artikel populer yang saya dapatkan dari situs okdork.com

judul artikel yang menarik

Seperti yang terdapat pada gambar diatas, jenis artikel angka atau listicle berada pada posisi kedua untuk jenis artikel yang terpopuler.

Bahkan artikel yang saya buat ini juga menggunakan teknik angka yang saya tempatkan di bagian depan judul artikel, “5 Cara Unik Membuat Judul Artikel Yang Menarik Untuk Website

Untuk penempatan angkanya, anda dapat menempatkannya di bagian depan dan tengah artikel, karena di kedua posisi tersebut sangat bagus untuk membuat judul yang menarik.

3. Membuat Pertanyaan

Dengan menggunakan jenis judul pertanyaan pada calon visitor, maka secara tak sadar mereka akan merasa penasaran dan ingin membaca artikel kita karena mereka berpikir bahwa artikel yang kita buat akan menyelesaikan masalahnya.

Untuk lebih jelasnya, berikut contoh judul yang menggunakan kalimat pertanyaan,

  • Apa Penyebab Blog Yang Sepi Pengunjung? Berikut Selengkapnya!
  • Anda Mengalami Penyakit Insomnia? Ini Dia Penyebabnya!
  • Sering Bawa Tas Berat? Ini 8 Dampak Buruknya pada Tubuh Anda

Bagaimana, sudah paham dengan cara yang satu ini?

Pastinya anda tahu sendiri kan pada point ke 3 di atas, yap, teknik judul pertanyaan yang di gabung dengan teknik judul angka, yang pastinya dapat menimbulkan rasa keingintahuan pembaca.

4. Buat Judul Yang Meyakinkan Seseorang

Salah satu teknik yang paling banyak di gunakan untuk mendatangkan banyak pembeli ke dalam toko yaitu dengan cara meyakinkan konsumen apa yang kita jual bermanfaat untuk dia, begitupun juga dalam pembuatan judul artikel.

Berikut saya kasih beberapa contoh yang mana di maksud dengan judul untuk meyakinkan seseorang,

  1. 8 Resep Dokter Untuk Menghilangkan Penyakit Panas Dalam Dengan Cepat
  2. Hindari 5 Kebiasaan Ini Untuk Menjaga Kesehatan Tubuh!
  3. Ini Dia Bukti Kalau Alien Itu Benar2x Hoax

Diatas merupakan contoh kumpulan judul artikel yang dapat meyakinkan calon pengunjung untuk melakukan klik dan mengunjungi situs anda.

[irp posts=”558″ name=”PENTING! 8 Cara Yang Tepat Dalam Membangun Channel Youtube”]

Judul 1 : Terdapat kata “8 Resep” dan di tambah dengan profesi seorang Dokter, pastinya pengunjung akan yakin dengan judul artikel ini, karena terdapat banyak resep dalam satu artikel dan di tambah lagi resepnya berasal dari seorang Dokter.

Bukan hanya itu, terdapat kata pelengkap di akhir judul yaitu “Dengan Cepat” dan pastinya pengunjung ingin mencari artikel yang berisi informasi yang cepat untuk di lakukan tanpa membuang waktu.

Judul 2 : Judul kedua ini bersifat meyakinkan kita untuk tidak melakukan sesuatu yang dapat mengganggu kesehatan tubuh, di tambah dengan kata “Kebiasaan Ini” yang dapat membuat calon pengunjung bertanya-tanya kebiasaan apa yang di maksud.

Judul 3 : Hampir sama dengan yang kedua, judul yang ketiga ini meyakinkan kita dengan kata “BUKTI” yang artinya dapat meyakinkan pengunjung karena artikel kita memiki bukti bukan cuma realita semata.

Jadi intinya, buatlah judul yang memiliki kalimat atau kata yang dapat membuat calon pengunjung artikel anda yakin terhadap artikel yang telah anda buat tersebut.

5. Gunakan Kata Penggungah Emosional

Yang saya maksud dari kata penggunggah emosional adalah kata yang dapat memberikan reaksi terhadap calon pengunjung yang ingin mengunjungi website anda, Hampir sama dengan poin sebelumnya yaitu untuk meyakinkan seseorang.

Berikut saya kasih beberapa contoh kata yang biasanya banyak di pakai, bahkan para kreator youtube juga banyak menggunakan cara ini untuk membuat judul video yang menarik.

  • Wow
  • Keren
  • Gawat
  • Viral
  • Terbukti
  • Bohong
  • Dll

Dia atas hanya sedikit contoh kata yang biasa di pakai untuk membuat judul yang menarik, masih banyak lagi sebenarnya, anda hanya perlu mencari sendiri.

Untuk masalah penempatan katanya, biasanya paling banyak di tempatkan di bagian depan judul artikel, atau jika anda kreatif, anda bebas menempatkannya di mana saja yang penting judulnya relevan dengan tambahan kata yang di maksud.

Contoh Judul:

  1. Viral! Lelaki Ini Berani Menghajar Banyak Orang Di Sekitarnya
  2. Keren. 10 Smartphone Unik Yang Harga Merakyat
  3. Bohong? Ini Dia Fakta Bumi Datar Sebenarnya Yang Harus Kamu Tahu

Di atas cuman beberapa contoh kecil yang bisa anda pelajari untuk lebih mengembangkan dalam pembuatan judul artikel website ataupun judul video yang ingin anda buat.

Jadi intinya, buatlah artikel yang menarik tetapi jangan lupakan juga dengan judul, karena faktor utama untuk mendapatkan pengujung website yaitu judul, karena yang pertama kali di lihat seseorang sebelum mengunjungi website adalah JUDUL.

Tetapi jangan lupakan juga dengan kualitas artikel, padukan antara keduanya dengan membuat artikel yang berkualitas dengan judul artikel yang menarik, maka kemungkinan website anda akan kebanjiran visitor.

AKHIR KATA

Mungkin itu saja dari artikel yang saya buat dengan topik membuat judul artikel yang menarik, apabila ada kekurangan maupun kesalahan yang terdapat dalam artikel ini, mohon di maafkan. Jika anda memiliki pertanyaan, silahkan kirim komentar di bawah!

 

About the Author: Juliarman Umar

My name is Juliarman, but my friends call me Arman. I was born in Watampone, July 3th 1996. My passion is studying technology and digital business. My main profession is a web developer & mobile developer, and this blog is just a sideline to fill my spare time while sharing knowledge. Hope it is useful :-)

You May Also Like